10/7/10

GOMBAL GEMBEL - Sebuah Catatan Gombal Dari Duo Gembel

Ini adalah buku pertama yang saya tulis bareng Dochi Sadega

Pesan bukunya di www.nulisbuku.com ,hanya bisa via on line karena ga dijual di book store :)

Buku ini menceritakan tentang pengalaman dua orang cowo tidak populer, materi pas-pasan dan sedikit bodoh. Mereka bernama Dmaz dan Dochi. Dmaz dan Dochi mempunyai misi yang sama, yaitu berusaha untuk mendapatkan pacar SECEPATNYA. Berhubung mereka tidak punya sesuatu yang dapat dibanggakan alias GEMBEL, maka modal satu-satunya yang mereka punya adalah GOMBAL-annya. Tapi ini bukan sekedar buku kumpulan gombalan biasa, ini adalah catatan berisi perjalanan dan perjuangan mereka mendapatkan cinta. Petualangan mereka merayu dan menebar gombalan maut di setiap penjuru dengan segala cara, suka duka mereka mencari dan mengaplikasikan gombalan terdahsyat yang bersumber dari dunia maya. Semua gombalan yang mereka dapatkan atau yang pernah terlintas di otak mereka kemudian disusun menjadi sebuah catatan. Catatan inilah yang akhirnya dipraktekan sesuai dengan moment yang sedang terjadi saat itu.

Beberapa tipe wanita yang berbeda-beda sudah menjadi korban kegombalan mereka namun tak satupun berhasil didapat. Satu per satu konflik mulai berdatangan hingga persahabatan merekapun menjadi korbannya. Gombalan yang tadinya mengencangkan persahabatan mereka malah menimbulkan persaingan, ego, dan misi yang akhirnya berbeda. Bagaimana akhir kehidupan percintaan masing-masing tokoh ini? Dan bagaimana persahabatan mereka berdua nantinya? Kita lihat saja nanti...


Stress? Segera ambil buku ini untuk tertawa bersama kedua penulis. Kamu akan dipaksa tertawa oleh kisah mereka, seperti yang terjadi pada saya usai membaca. Pastikan Gombal Gembel ada di dalam rak buku kamu!

(Artasya Sudirman - Penulis ”Adriana – Labirin Cinta di Kilometer Nol”)

Setelah baca buku ini, hidup per-gombal-an kamu bakal berubah. Kamu mungkin enggak bakal ingat semua gombalan di buku ini. Tapi tiap ada yang ngegombal, kamu akan ingat karakter Dmaz dan Dochi yang bikin luluh hati...

(Gina S. Noer – Penulis skenario ”Ayat-ayat Cinta, Queen Bee, Perempuan Berkalung Sorban, dan Hari Untuk Amanda”)

Buku yang bisa bikin saya senyum-senyum sendiri karena ada beberapa cerita di buku terjadi di kehidupan saya saat SMA. Yang membuat buku ini menarik adalah tekhnik-tekhnik gombalan kocak tapi jitu hehehe...SALUT!

(Rian Ekky Pradipta - d’Masiv)

Entertaining, refreshing, funny and smart takes all part and comes in one package. Bahasa yang polos namun jujur sangat membuat perasaan kita ada dalam buku ini... Ditambah gombalan-gombalan yang bikin urat syaraf mengendur. Good work Dmaz and Dochi!

(Tryan Widjanarko - Vierra)

Cerita ringan dua cowo yang isinya gombalan buat cewe2 yang mungkin akan berhasil untuk diterapkan dikehidupan nyata, walaupun dengan tingkat keberhasilan yang kecil. Hahahaha. Ringan dan menghibur untuk dibaca. Banyak gombalan-gombalan baru yang bisa dipake dalam kehidupan sehari2. Sukses Doch Dim bukunya!!!

(Vidi Aldiano - Penyanyi)

Buku ini oke banget, bisa jadi Lupus era masa kini. Natural. Dua jempol deh...Usul juga, kalau ada edisi kedua akan lebih baik lagi ada nama saya di dalamnya hahaha

(Adit Insomnia - VJ MTV, Penyiar OZ Radio Jakarta)

An amusing read; deliriously light and funny. Enak buat dibaca whenever wherever by whoever. Two thumbs up buat gombalannya! Such skills. Hahaha keep gombal-ing, dudes. :)

(Maudy Ayunda – Aktris, model)

2 comments: